Wallpaper

22/02/11

Lemper Panggang



LEMPER, makanan satu ini kerap muncul sebagai suguhan dalam berbagai kesempatan. Lemper memang merupakan makanan populer dan banyak diminati karena rasanya yang gurih dan lezat.

Bahan:

500 gr beras ketan putih, rendam selama 2 jam
250 ml santan
2 lbr daun pandan
1 sdt garam
1 l minyak goreng

Bahan Isi:

300 gr fillet ayam, rebus, suwir-suwir
1 bks bumbu opor siap pakai
100 ml santan
1 lbr daun salam
1 sdm minyak goreng

Bahan Pelapis:

2 btr telur, kocok lepas
200 gr tepung panir

Cara Membuat:

1. Kukus beras ketan selama 15 menit, angkat.

2. Masak santan, daun pandan, dan garam, aduk hingga mendidih, angkat. Masukkan ketan yang sudah dikukus, aduk-aduk hingga rata, diamkan selama 15 menit hingga semua santan terserap oleh ketan.

3. Kukus kembali ketan selama 30 menit hingga matang, angkat.

4. Isi: Panaskan minyak goreng, tumis bumbu opor hingga harum. Masukkan ayam suwir, aduk hingga rata. Tuang santan, tambahkan daun salam, masak hingga matang dan kering. Angkat dan dinginkan.

5. Ambil 1 sdm ketan, pipihkan. Beri isi, bentuk lonjong. Lakukan hal yang sama hingga bahan habis.

6. Celupkan lemper ke dalam kocokan panir. Lakukan dua kali pelapisan, panggang. Angkat dan sajikan.

0 comments:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Cheap Web Hosting